MAKNA RAGAM GERAK DAN NILAI-NILAI BUDAYA TARI RANUP LAMPUAN
Abstract
Banyak ragam gerak dalam tari Ranup Lampuan tidak dilakukan dengan maksimal dan tidak sesuai dengan yang semestinya. Permasalahan ini terjadi karena tidak dipahaminya nilai-nilai budaya dalam tari Ranup Lampuan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan mendeskripsikan makna gerak dan nilai-nilai budaya tari Ranup Lampuan. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa Seni, Drama, Tari dan Musik (Sendratasik) FKIP Unsyiah, yang terdiri lima kelompok tari. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kelompok-kelompok mahasiswa Sendratasik FKIP Unsyiah melakukan ragam gerak dan tingkat kemaksimalan gerak yang berbeda-beda, serta pemahaman yang berbeda pula terhadap makna ragam gerak. Hal tersebut terjadi karena tidak adanya pemahaman nilai-nilai budaya tari Ranup Lampuan.
Kata kunci: Ranup Lampuan, teknik gerak
References
Alamsyah, dkk. 1990. Pedoman Umum Adat Aceh. Banda Aceh: LAKA Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam.
Bahry, Rajab. 2006. Pemahaman Nilai Budaya Gayo Melalui Syair Saman : Jurnal Mon Mata Volume 8, No. 2, september 2006. Banda Aceh: Lemlit Unsyiah.
Djamaris, Edwar. 1993. Nilai Budaya dalam Beberapa Karya Nusantara: Satra Daerah di Sumatra. Jakarta: Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa
Depdikbud. 1981. Kesenian Tradisional Aceh. (Hasil lokakarya 4 s.d. 8 Januari 1981 di Banda Aceh). Banda Aceh: Depdikbud.
Kesuma, Asli. 1991. Diskripsi Tari Seudati. Banda Aceh: Depdikbud.
Suhelmi, et,al. 2004. Apresiasi Seni Budaya Aceh. Banda Aceh: Ar-Raniry Press.
Sofyati, Lailisma, dkk. 2004. Tari-Tarian di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam Suatu Dokumentasi. Banda Aceh: Sanggar Tari Cut Nyak Dhien Meuligoe NAD.
Ibrahim, Ihsan. 1992. Pelestarian Ranup Lampuan Sebaga Tari Persembahan di Daerah Istimewa Aceh. Banda Aceh: Sanggar Tari Cut Nyak Dhien Meuligoe NAD.
Yusmidar. 1999. Mengenal Tari Tradisional Aceh. Banda Aceh: Depdikbud.
Refbacks
- There are currently no refbacks.