PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA BAGIAN KESEJAHTERAAN RAKYAT DAN KEISTIMEWAAN ACEH SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN BIREUEN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Kepemimpinan dan Kecerdasan Emosional berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai, mengambil jumlah responden sebagai sampel penelitian sebanyak 30 responden yang merupakan Pegawai pada Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Keistimewaan Aceh Sekretariat Daerah Kabupaten Bireuen untuk dibagikan kuesioner penelitian. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dimana analisis ini dapat digunakan untuk melihat hubungan dan pengaruh antar variabel yang diteliti.
Berdasarkan analisis dan perhitungan hasil penelitian diperoleh hubungan yang sangat kuat dan positif, hal tersebut dapat dilihat dari hasil perhitungan regresi linier berganda dengan koefisien korelasi sebesar 0,495 dan persamaan linier Y=90,646+0,564X1+0,253X2. Sehingga kepemimpinan dan kecerdasan emosional memiliki pengaruh yang positif terhadap kinerja pegawai.
Hasil dari penelitian juga menunjukkan bahwa 24,5% kinerja Pegawai pada Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Keistimewaan Aceh Sekretariat Daerah Kabupaten Bireuen dapat dijelaskan oleh variabel kepemimpinan dan kecerdasan emosional. Serta besarnya variabel lain yang mempengaruhi kinerja pegawai pada instansi tersebut di luar penelitian ini adalah sebesar 75,5%.
Full Text:
PDFReferences
Danim, Sudarman. 2010. Kepemimpinan Pendidikan: Kepemimpinan Jenius (IQ + EQ), Etika, Perilaku Motivasional, dan Mitos. Bandung. Alfabeta.
Dessler. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta. Penerbit Indeks.
Goleman, Daniel. 2012. Emotional Intelligence (Kecerdasan Emosional, Mengapa EI lebih penting dari pada IQ). Cetakan: XX. Jakarta. Gramedia Pustaka Utama.
Luthans, F. 2010. Organizational Behavior. 3rd Edition. New York. McGraw-hill.
Mangkunegara, Anwar Prabu. 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung. Remaja Rosdakarya.
Mathis, R.L. & J.H. Jackson. 2011. Human Resource Management: Manajemen Sumber Daya Manusia. Terjemahan Dian Angelia. Jakarta. Salemba Empat.
Nawawi, Hadari. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia, Cetakan Ke-4. Yogyakarta. Gajah Mada University Press.
Nurlaila. 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia I. Ternate. Penerbit LepKhair.
Patton, Patricia. 2012. EQ-Kecerdasan emosional Membangun Hubungan Jalan Menuju Kebahagiaan dan Kesejahteraan. Jakarta. PT. Pustaka Delaprasata.
Robbins, Stephen P. 2013. Perilaku Organisasi. Jakarta. Kelompok Gramedia.
Suharsono, A. 2010. Permodelan Struktural Pengaruh Kecerdasan Emosi Terhadap Minat Entrepreneurship Mahasiswa. Skipsi. Jurusan Manajemen. Surabaya. Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Wahjosumidjo. 2010. Kepemimpinan dan Motivasi. Jakarta. Ghalia Indonesia.
DOI: https://doi.org/10.37598/jsi.v2i2.1892
Refbacks
- There are currently no refbacks.