PENGARUH PENGGUNAAN SENGKANG DIAMOND DENGAN JARAK 100 MM TERHADAP KAPASITAS AKSIAL KOLOM BETON BERTULANG

Wahyuni Wahyuni

Abstract


ABSTRAK

 

Sebagai elemen struktur yang dominan menerima beban tekan aksial, maka kolom sangat menentukan kekuatan dari suatu konstruksi bangunan. Secara umum perilaku kehancuran kolom yang terjadi akibat beban aksial. Tulangan lateral atau sengkang sangat diperlukan untuk mencegah terkelupasnya (spalling) penutup beton dan terjadinya tekuk lokal (local buckling) pada batang-batang longitudinal akibat beban aksial, sehingga sengkang sangat efektif untuk meningkatkan kekuatan dan memperlambat proses keruntuhan kolom beton terkekang agar menjadi lebih dektail. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan kuat tekan aksial kolom beton bertulang dengan kombinasi sengkang tertutup dan sengkang diamond. Benda uji yang digunakan untuk perbandingan yaitu benda uji kolom beton polos sebanyak 3 (tiga) unit, benda uji kolom beton bertulang yang menggunakan sengkang normal sebanyak 3 (tiga) unit dan benda uji kolom beton bertulang yang menggunakan sengkang tambahan dalam bentuk diamond sebanyak 3 (tiga) unit. Semua benda uji direncanakan dengan penampang persegi ukuran 100 mm x 100 mm dan tinggi 300 mm. Untuk tulangan longitudinal digunakan tulangan 8D8 mm dengan tegangan leleh (fy) 298,57 MPa dan tulangan sengkang Ø5,8 mm dengan tegangan leleh (fy) 378,68 MPa dengan jarak sengakang 100 mm. Hasil pengujian memperlihatkan bahwa benda uji kolom dengan penambahan sengkang exstra diamond (B3) dapat menerima kuat tekan aksial yang lebih besar dibandingkan dengan benda uji kolom yang lainnya. Nilai kuat tekan yang diterima benda uji kolom B1 sebesar 190 kN, benda uji kolom B2 sebesar 246,67 MPa dan benda uji kolom B3 sebesar 260 kN. Dari hasil perhitungan persentase nilai kuat tekan yang diterima benda uji kolom B1 sebesar 27,27 %, sedangkan untuk benda uji kolom B2 mengalami peningkatan nilai kuat tekan sebesar 35,41 % dan untuk benda uji kolom B3 mengalami peningkatan sebesar 37,32 %.

 

Kata Kunci : Sengkang Diamond, Kuat Tekan Aksial, Beton Bertulang.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.