GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TENTANG DETEKSI DINI PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN BALITA USIA 5 TAHUN DI KEMUKIMAN TIRO KECAMATAN TIRO TRUESEB KABUPATEN PIDIE TAHUN 2013

Rahmi Inayati

Abstract


Masalah kesehatan yang sering terjadi pada masa balita adalah berkaitan dengan masalah tumbuh kembang. Masa 0 sampai 5 tahun sering juga disebut sebagai fase ”Golden Age”. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Gambaran Pengetahuan Ibu Tentang Deteksi Dini Pertumbuhan Dan Perkembangan Balita Usia 5 Tahun, ditinjau dari umur, pendidikan, sosial ekonomi, dan paritas. Metode penelitian Penelitian ini bersifat deskriptif dengan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai balita usia 5 tahun yang berjumlah 65 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dengan alat ukur kuesioner yang berisikan 24 pernyataan. Hasil penelitian yang dilakukan pada tanggal 13 Juni sampai dengan 19 Juni 2013 yang diperoleh dari 65 responden adalah mayoritas pengetahuan ibu berpengetahuan cukup (55.38%), pengetahuan baik berdasarkan umur terdapat pada kategori dewasa awal (7.69%), pengetahuan baik berdasarkan pendidikan terdapat pada pendidikan menengah (9.23%), pengetahuan baik berdasarkan sosial ekonomi terdapat pada kategori < UMP (16.92%) serta pengetahuan baik berdasarkan paritas terdapat pada kategori multipara (9.23%). Saran Diharapkan kepada petugas kesehatan untuk meningkatkan upaya penyuluhan kesehatan sehingga dapat meningkatkan pemahaman ibu mengenai tumbuh kembang anak.

 

Kata kunci: pengetahuan ibu, umur, pendidikan, sosial ekonomi, paritas


References


(Diakses pada tanggal 10 april 2013)

Asvy.Itha Yhy. 2012. Penanganan Bayi Kritis dari: http://falestayhy. blogspot.com/2012/04/penanganan-bayi-kritis.html(diakses tanggal 26 april 2013)

Data Dari Bidan Desa Kemukiman Tiro, 2013

Data Dari Puskesmas Kecamatan Tito Trueseb, 2013

Data Dari Dinas Kesehatan Kabupaten Pidie , 2013

Data Dari Kantor Camat Kecamatan Tiro Trueseb, 2013

Hardiwinoto, 2011. Kategori Umur dari: http://ilmu-kesehatan-masyarakat.blogspot.com/2012/05/kategori-umur.html (Diakses tanggal 29 Mei 2013)

Hartanto. fitri, 2011. Pengaruh Perkembangan Bahasa Terhadap Perkembangan Kognitif Anak Usia 1-3 Tahun dari : http://www.idai.or.id/saripediatri/pdfile/12-6-4.pdf (Diakses pada tanggal: 28 Mei 2013)

Hidayat. A. Aziz Alimul, 2009. Pengantar Ilmu Keperawatan Anak 1, salemba Medika, Jakarta

Maryunani. Anik, 2010. Ilmu Kesehatan Anak Dalam Kebidanan, TIM, Jakarta

Muslihatun. Wafi Nur, 2010. Asuhan Neonatus Bayi Dan Balita Cetakan Kedua, Fitramaya, Yogyakarta.

Notoadmodjo. S, 2007. Kesehatan Masyarakat Ilmu Dan Seni. Renika Cipta, Jakarta.

Pergub, 2013. Pemerintah Segera Sosialisasikan UMP Aceh Tahun 2013. http://atjehlink.com/pemerintah-diminta-segera-sosialisasikan-ump-aceh-2013/ (diakses tanggal 28 april 2013)

Purba. Romilly. 2012. Gambaran Pertumbuhan Dan Perkembangan Balita Pedagang Pasar Dwikora Parluasan Di Kota Pematang Siantar Dari: http://www.portalgaruda.org/download_ article. php?article=51526 (diakses tanggal 1 mei 2013)

Riyadi. Sujono, 2009. Asuhan Keperawatan Pada Anak Edisi Pertama, Graha ilmu, Yogyakarta

Sasongko. Bagus, 2010. Pengetahuan Ibu Tentang Stimulasi Perkembangan, dari: http://bejocommunity.blogspot.com/2010/ 12/kti-pengetahuan-ibu-tentang-stimulasi.html (Diakses pada tanggal 1 Mei 2013)

Sekartini. Rini. 2009. Penilaian Perkembangan Anak 0-36 Bulan Menggunakan Metode Capute Scales dari:http://www.idai. or.id/saripediatri/pdfile/11-2-10.pdf (Diakses pada tanggal 27 mei 2013).

Sumurah, 2009. Perawatan Ibu Bersalin (Asuhan Kebidanan Pada Ibu Bersalin), Fitramaya. Yogyakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.