ANALISIS PENGARUH KURS DOLLAR AMERIKA DAN PRODUKSI KELAPA TERHADAP EKSPOR KELAPA PROVINSI ACEH

Agusnawan Linu Ibrahim, M. Danil Furqansyah

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengaruh kurs Dollar Amerika dan produksi kelapa terhadap ekspor kelapa provinsi aceh. Metode analisis dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi linier berganda. Variable bebas dalam penelitian ini adalah kurs dollar Amerika dan produksi kelapa. Sedangkan variable terikatnya adalah ekspor kelapa. Sumber data menggunakan data sekunder time series 2009-2021. Hasil penelitian menyatakan kurs dollar Amerika tidak berpengaruh signifikan terhadap ekspor kelapa di provinsi aceh. Sedangkan produksi kelapa berpengaruh terhadap ekspor kelapa provinsi Aceh. Dari hasil Regresi dihasilkan nilai Sig t variabel bebas Kurs Dollar Amerika (X1) sebesar 0.803 lebih besar dari 5% yang berarti variabel ini tidak berpengaruh signifikan terhadap volume ekspor kelapa. Nilai Sig t variabel bebas produksi kelapa (X2) sebesar 0,049lebih kecil dari 5% artinya variabel ini berpengaruh signifikan terhadap volume ekspor kelapa di provinsi Aceh


Keywords


Kurs Dollar Amerika; Produksi Kelapa; Ekspor Kelapa; Provinsi Aceh

Full Text:

PDF

References


Angkouw, Junaedy. 2013. Perubahan Nilai Tukar Rupiah Pengaruhnya Terhadap Ekspor Minyak Kelapa Kasar (CCO) di Sulawesi Utara. Jurnal EMBA. [jurnal]. Vol.1, No.3, h: 981-990

Sadono Sukirno. 2012. Makro Ekonomi Modern: Perkembangan Pemikiran dari Klasik hingga Keynesian Baru. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Sugiarsana, Made., Indrajaya, I Gusti Bagus. 2013. Analisis Pengaruh Jumlah Produksi, Harga, dan Investasi terhadap Volume Ekspor Tembaga Indonesia Tahun 1995-2010. E-Journal Ekonomi Pembangunan Universitas Udayana. [jurnal]. Vol.2, No.1, h:10- 19.

Silaban Rini , Nurlina. Pengaruh Nilai Tukar Dan Inflasi Terhadap Ekspor Non Migas di Indonesia. Jurnal Samudra Ekonomika. Vol 6 No 1: hlm 50-59

Kuncoro. 2009. Metode Kuantitatif Teori dan Aplikasi Untuk Bisnis Dan Ekonomi. Yogyakarta: UPP-AMP-YKPN

Taufiq M, Natasah AN, 2019. Analisis Pengaruh Nilai Tukar Terhadap Ekspor Komoditas Unggulan Indonesia. Jurnal JDEP 2 (1) 2019 pp. 39 - 43




DOI: https://doi.org/10.37598/bidig.v2i2.1578

Refbacks

  • There are currently no refbacks.