DETERMINAN KEJADIAN KEKERASAN DALAM RUMAH TANGGA (KDRT) DI KOTA BANDA ACEH

Milza Oka Yussar, Aulina Adamy, Marthoenis Marthoenis

Abstract


Latar Belakang: Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) merupakan suatu pelanggaran hak asasi manusia dan salah satu kriminal terhadap martabat seseorang. Berdasarkan data dari P2TP2A Kota Banda Aceh kasus KDRT mengalami kenaikan sejak tahun 2014, penyebabnya antara lain menikah usia muda, sikap yang tempramen, perilaku tidak sehat seperti merokok atau peminum, gangguan kepribadiaan suami, ekonomi rendah, namun juga pengaruh faktor status perkawinan. Metode: Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan study case control yang dilakukan pada bulan Mei-Juli 2019 di Kota Banda Aceh. Partisipan dalam penelitian ini ada Ibu rumah tangga sebanyak 40 orang (kelompok kontrol) dan 20 orang ibu rumah tangga yang mengalami domestic violence. Hasil: Hasil penelitian diketahui ada hubungan dengan pendidikan istri kategori dasar (P value 0.04), religiusitas suami (P value 0.003), perselingkuhan (P value 0.003) dan kepribadian suami (P value 0.004) dengan kejadian KDRT di Kota Banda Aceh. Saran: Disarankan kepada pihak Pemerintah Kota Banda Aceh untuk meningkatkat sosisialisasi tentang pencegahan kekerasan dalam rumah tangga sejak dini melalui dinas tekait seperti BKKBN, KUA, BP3A dan Kantor Kecamatan.


Full Text:

PDF

References


Afianti, A. P., Seksualitas dan Kesehatan Reproduksi Perempuan Promosi, Permasalahan dan Penanganannya dalam Pelayanan Kesehatan dan Keperawatan, Jakarta: Rajawali Pers; 2016.

Amalia, M., Kekerasan Perempuan dalam Perspektif Hukum dan Sosiokultural, Jurnal Wawasan Yuridika; 2014, vol. 25, no. 2, p.p. 399-411.

Fekih-Romdhane, F., Ridha R., and Cheour M., Sexual Violence Against Women in Tunisia, Encephale, 2018.

Fisher, H., Why We Love: The Nature and Chemistry of Romantic Love, Macmillan; 2004.

Kim, C., Religion, Religious Heterogeneity, and Intimate Partner Violence among Korean Immigrant Women, J Interpers Violence; 2018: 886260518757224.

Notoatmodjo, Ilmu Perilaku Kesehatan, Jakarta: Rineka Cipta; 2010.

Ogum, Alangea, D., and Addo-Lartey A. A., Prevalence and Risk Factors of Intimate Partner Violence Among Women in Four Districts of the Central Region of Ghana: Baseline Findings from a Cluster Randomised Controlled Trial; 2018, vol. 13, no. 7: e0200874.

Santrock, Perkembangan Anak Jakarta: 2007.

Sen, S., and Bolsoy, N., Violence Against Women: Prevalence and Risk Factors in Turkish Sample, BMC Womens Health; 2017, vol. 17, no. 1, p.p. 100.

Sutrisminah, E., Dampak Kekerasan pada Istri dalam Rumah Tangga Terhadap Kesehatan Reproduksi, Majalah Ilmiah Sultan Agung, 2018; vol. 50, no.127, p.p. 23-34.):23-34




DOI: https://doi.org/10.37598/jukema.v5i2.739

Refbacks

  • There are currently no refbacks.